BOLASPORT.COM - Pelatih Persis Solo, Ong Kim Swee menyadari persaingan di papan bawah semakin memanas sehingga Laskar Sambernyawa diharapkan meraih 3 poin untuk mentas sebagai juru kunci.
Persis Solo dalam kondisi menjadi juru kunci Liga 1 saat menantang PSIS Semarang di Stadion Jatidiri, Semarang pada Senin (20/1/2025) besok.
Pelatih Persis Solo, Ong Kim Swee pun menyadari benar posisi timnya saat ini.
Apalagi persaingan papan bawah semakin memanas dengan beberapa tim melakukan perombakan total yang signifikan.
Persis Solo sendiri sebenarnya juga melakukan beberapa transfer yang cukup mengubah komposisi pemainnya saat ini.

Di bursa transfer paruh musim, ada Jordy Tutuarima, Cleylton Santos dan terakhir, John Cley yang baru saja bergabung di tenggat penutupan.
"Persiapan lebih rapi yang kita lakukan terutama selepas perlawanan yang lalu," kata Ong Kim Swee dalam konferensi pers jelang laga PSIS Vs Persis Solo.
"Dan kita berlatih dengan satu pemain yang baru bersama kita, John."
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | BolaSport.com |