BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, optimistis timnya bisa meraih juara Liga 1 2024-2025.
Keyakinan tersebut diungkapkan Bojan Hodak tepat setelah Persib mengalahkan Arema FC pada laga pekan ke-20 Liga 1 2024-2025.
Duel ini terlaksana di Stadion Soepriadi, Blitar, Jawa Timur, Jumat (24/1/2025).
Pada kesempatan itu, Persib mampu mengalahkan Arema FC dengan skor 3-1.
Tambahan tiga poin sekaligus mengantarkan Persib semakin kokoh di puncak klasemen.
Maung Bandung kini mengumpulkan 43 poin dari 20 laga.
Poin tersebut terpaut enam angka dari Persebaya yang berada di urutan kedua.
"Ya tentu saja (kami optimistis jadi juara)," kata Bojan Hodak, dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.
Meski begitu, Bojan Hodak menegaskan tak ingin jemawa.
Baca Juga: Persija Tolak Banyak Uang untuk Lepas Pemainnya ke Klub Rival
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Kompas.com, Persija.id |