Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga Voli Korea - Poin Ajaib Kembalikan Spike Megawati di Akhir Laga, Respek Legenda Korsel Terhadap Kekuatan Red Sparks

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 31 Januari 2025 | 12:45 WIB
Kim Yeon-koung berhadapan dengan Megawati Hangestri Pertiwi dan Jung Ho-young pada laga antara Daejeon JungKwanJang Red Sparks dan Incheon Heungkuk Life Pink Spiders di Liga Voli Korea, Kamis, 30 Januari 2025
KOVO.CO.KR
Kim Yeon-koung berhadapan dengan Megawati Hangestri Pertiwi dan Jung Ho-young pada laga antara Daejeon JungKwanJang Red Sparks dan Incheon Heungkuk Life Pink Spiders di Liga Voli Korea, Kamis, 30 Januari 2025

BOLASPORT.COM - Legenda bola voli Korea Selatan, Kim Yeon-koung, terus memberikan efek positif terhadap timnya Incheon Heungkuk Life Pink Spiders.

Kim berhasil memberikan kontribusi besar untuk membantu timnya meraih empat kemenangan berturut-turut pada putaran keempat Liga Voli Korea 2024-2025.

Putaran keempat ditutup dengan manis setelah Pink Spiders sukses membalaskan dendam ke Daejeon JungKwanJang Red Sparks pada Kamis (30/1/2025).

Pink Spiders menghentikan rekor kemenangan beruntun 13 kali dari Red Sparks.

Sebelumnya, rekor 14 kemenangan beruntun dari Pink Spiders yang lebih dulu dihentikan oleh Red Sparks pada awal putaran ketiga.

Kim berhasil mencetak 16 poin melalui bola serangan dan juga meraih poin kemenangan yang di akhir laga.

Poin kemenangan Pink Spiders diraih dengan ajaib saat Kim berhasil mengembalikan pukulan keras dari opposite Red Sparks, Megawati Hangestri Pertiwi.

Kim masih mampu mengembalikan serangan Megawati yang sampai membuat para pemain Red Sparks lainnya yang seakan terpatung.

Bola pengembalian dari Kim hanya didiamkan begitu saja oleh para pemain Red Sparks.

Baca Juga: Liga Voli Korea - Megawati Melejit Sendirian, Firasat Ko Hee-jin Sebelum Red Sparks Ambyar di Tangan Pink Spiders Benar


Editor : Agung Kurniawan
Sumber : thespike.co.kr
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
27
64
2
Arsenal
26
53
3
Nottm Forest
26
47
4
Man City
26
44
5
Newcastle
26
44
6
Bournemouth
26
43
7
Chelsea
26
43
8
Aston Villa
27
42
9
Brighton
26
40
10
Fulham
26
39
Close Ads X