BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Ruben Amorim, memastikan Alejandro Garnacho akan bertahan di Old Trafford Januari 2025. Pernyataan tersebut membuat Napoli dan Chelsea gigit jari.
Spekulasi mengenai masa depan Alejandro Garnacho di Manchester United berakhir antiklimaks.
Sang winger dipastikan tak akan meninggalkan Old Trafford pada bursa transfer Januari ini.
Kepastian itu disampaikan secara langsung oleh Ruben Amorim.
Sang juru taktik asal Portugal menyatakan ingin mempertahankan Garnacho.
Selain Garnacho, Amorim juga tak akan melepas Kobbie Mainoo.
"Saya ingin mempertahankan pemain seperti Mainoo dan Garnacho," ucap Amorim seperti dikutip BolaSport.com dari X jurnalis asal Italia, Fabrizio Romano.
"Kami harus meningkatkan pemain dari akademi."
"Kami juga harus mendatangkan lebih banyak pemain untuk merasakan jersey ini dan menjual untuk PSR."
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | x.com/FabrizioRomano |