Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harapan Asisten Indra Sjafri dengan Bergabungnya Kurniawan Dwi Yulianto ke Timnas U-20 Indonesia

By Arif Setiawan - Sabtu, 1 Februari 2025 | 18:00 WIB
Asisten pelatih timnas U-22 Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto (tengah), sedang memberikan intiuksi kepada para pemainnya di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Kamis (2/3/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Asisten pelatih timnas U-22 Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto (tengah), sedang memberikan intiuksi kepada para pemainnya di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Kamis (2/3/2023).

BOLASPORT.COM - Asisten Indra Sjafri di timnas U-20 Indonesia, Eko Purjianto, memberikan komentar terkait bergabungnya Kurniawan Dwi Yulianto.

Seperti yang diketahui, Kurniawa Dwi Yulianto kini resmi bergabung dengan skuad timnas U-20 Indonesia.

Pria yang sempat menjadi asisten pelatih di Como FC itu ditunjuk sebagai pelatih striker di tim asuhan Indra Sjafri.

Kepastian ini diumumkan langsung oleh akun instagram timnas Indonesia pada Sabtu (1/2/2025).

"Welcome home @kurniawanqana."

"Coach Kurniawan bergabung bersama Coach @indrasjafri_coach di @timnasindonesia U-20 sebagai pelatih penyerang," tulis akun instagram timnas Indonesia.

Kedatangan Kurniawan Dwi Yulianto lalu mendapat sambutan positif dari asisten pelatih timnas U-20 Indonesia, Eko Purjianto.

Eko Purjianto berharap kehadiran Kurniawan Dwi Yulianto bisa membantu timnas U-20 Indonesia tampil maksimal di Piala Asia U-20 2025 dan mengamankan tiket ke Piala Dunia.

Sebagai informasi, Piala Asia U-20 2025 digelar pada 12 Februari hingga 1 Maret 2025.

Baca Juga: Pelatih PSS Sleman Kirim Ultimatum ke Pemain Jelang Lawan Borneo FC


Editor : Bagas Reza
Sumber : Kompas.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
28
67
2
Arsenal
27
54
3
Nottm Forest
27
48
4
Man City
27
47
5
Chelsea
27
46
6
Newcastle
27
44
7
Bournemouth
27
43
8
Brighton
27
43
9
Fulham
27
42
10
Aston Villa
28
42
Close Ads X