Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Liga Voli Korea - Hari Penghargaan Megawati, Misi Balas Dendam Red Sparks untuk Rebut Peringkat 2

By Wahid Fahrur Annas - Sabtu, 1 Februari 2025 | 22:00 WIB
Para pemain Daejeon JungKwanJang Red Sparks berselebrasi dalam laga melawan Incheon Heungkuk Life Pink Spiders pada Liga Voli Korea
KOVO.CO.KR
Para pemain Daejeon JungKwanJang Red Sparks berselebrasi dalam laga melawan Incheon Heungkuk Life Pink Spiders pada Liga Voli Korea

BOLASPORT.COM - Daejeon JungKwanJang Red Sparks akan menghadapi misi sulit pada laga pertama di putaran kelima Liga Voli Korea musim 2024-2025.

Red Sparks akan bertandang ke kandang Incheon Heungkuk Life Pink Spiders di Samsan World Gymnasium, Incheon, Korea Selatan, Minggu (2/2/2025).

Lawatan yang tidak mudah bagi Megawati Hangestri Pertiwi dkk. karena harus membawa pulang tiga poin untuk merebut peringkat kedua dari Suwon Hyundai E&C Hillstate.

Dalam lawatan terakhir ke markas Pink Spiders di putaran ketiga lalu, Red Sparks berhasil meraih tiga poin usai menang dengan skor 3-1.

Namun, situasi tentu berbeda karena rekor 13 kemenangan beruntun Red Sparks juga baru saja dihentikan Pink Spiders pada Kamis (30/1/2025).

Skuad Red Force harus segera melupakan hasil dari pertemuan terakhir melawan Kim Yeon-koung dkk.

Baca Juga: Top Skor Liga Voli Korea - Ledakan Gyselle Silva Naik ke Puncak dan Jauhi Megawati, Bukilic Sedikit Lagi Susul Spiker Juara Bertahan

Pasalnya, banyaknya kesalahan sendiri menjadi sorotan yang harus diperbaiki pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, pada laga nanti.

Pada laga terakhir, Pink Spiders berhasil memanfaatkan keberadaan setter dan middle blocker dengan sangat baik.

Serangan sayap dan tengah Red Sparks berhasil dipatahkan oleh tim besutan Marcello Abbondanza itu.


Editor : Ardhianto Wahyu
Sumber : BolaSport.com
Komentar (1)
semoga tim rs menang.spike megawati tetap keras dan menukik tajam.semoga si botak abon pelatih hillstate enggak macem².

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Close Ads X