BOLASPORT.COM - Daejeon JungKwanJang Red Sparks akan menghadapi misi sulit pada laga pertama di putaran kelima Liga Voli Korea musim 2024-2025.
Red Sparks akan bertandang ke kandang Incheon Heungkuk Life Pink Spiders di Samsan World Gymnasium, Incheon, Korea Selatan, Minggu (2/2/2025).
Lawatan yang tidak mudah bagi Megawati Hangestri Pertiwi dkk. karena harus membawa pulang tiga poin untuk merebut peringkat kedua dari Suwon Hyundai E&C Hillstate.
Dalam lawatan terakhir ke markas Pink Spiders di putaran ketiga lalu, Red Sparks berhasil meraih tiga poin usai menang dengan skor 3-1.
Namun, situasi tentu berbeda karena rekor 13 kemenangan beruntun Red Sparks juga baru saja dihentikan Pink Spiders pada Kamis (30/1/2025).
Skuad Red Force harus segera melupakan hasil dari pertemuan terakhir melawan Kim Yeon-koung dkk.
Pasalnya, banyaknya kesalahan sendiri menjadi sorotan yang harus diperbaiki pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, pada laga nanti.
Pada laga terakhir, Pink Spiders berhasil memanfaatkan keberadaan setter dan middle blocker dengan sangat baik.
Serangan sayap dan tengah Red Sparks berhasil dipatahkan oleh tim besutan Marcello Abbondanza itu.
Editor | : | Ardhianto Wahyu |
Sumber | : | BolaSport.com |