Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Serangan Balik Luca Marini bersama Honda HRC Castrol, Tak Menyesal Keluar dari Tim Valentino Rossi

By Ardhianto Wahyu - Sabtu, 1 Februari 2025 | 22:48 WIB
Luca Marini berpose dalam seragam tim Honda HRC Castrol untuk sesi pemotretan jelang MotoGP 2025.
MOTOGP.COM
Luca Marini berpose dalam seragam tim Honda HRC Castrol untuk sesi pemotretan jelang MotoGP 2025.

BOLASPORT.COM - Luca Marini harus melepas keuntungan untuk bersaing di posisi podium saat bergabung dengan Honda. Namun, tidak ada penyesalan, yang ada justru semangat untuk bangkit.

Rapor Luca Marini bersama Honda memang jauh dari kata memuaskan.

Jika podium bukan hasil yang mustahil semasa membela VR46 Racing Team yang notabene tim satelit Ducati, kali ini untuk bisa menembus 10 besar sudah menjadi keajaiban.

Namun, adik Valentino Rossi, pemilik tim VR46, tidak menyesal. Di kepalanya lebih besar porsi harapan untuk meraih sukses bersama tim sebesar Honda.

"Hanya dengan menyebut Honda itu berarti banyak dalam sejarah MotoGP dan dunia motor," katanya setelah peluncuran tim Honda HRC Castrol di Jakarta, Sabtu (1/2/2025).

"Jadi bisa menjadi bagian dari proyek ini dan menjadi pembalap MotoGP bagi pabrikan sebesar mereka memberi saya motivasi besar dan kebahagiaan untuk alasan itu saja."

Baca Juga: Merah Honda Bukan Merah Ducati, Joan Mir dan Luca Marini Songsong MotoGP 2025 dengan Semangat Tinggi

Marini sendiri memang bukan pembalap yang menonjol dalam hal kecepatan.

Kecuali ketika bersaing untuk gelar juara dunia di kelas Moto2 pada 2020, pencapaian pembalap asal Pesaro itu terbilang biasa-biasa saja.

Marini justru lebih diapresiasi karena kualitas umpan baliknya terhadap motor.


Editor : Ardhianto Wahyu
Sumber : BolaSport.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
28
67
2
Arsenal
27
54
3
Nottm Forest
27
48
4
Man City
27
47
5
Chelsea
27
46
6
Newcastle
27
44
7
Bournemouth
27
43
8
Brighton
27
43
9
Fulham
27
42
10
Aston Villa
28
42
Close Ads X