BOLASPORT.COM - Igor Tolic yang mendampingi Persib Bandung di bench mendedikasikan 3 poin kemenangan atas PSM Makassar untuk Bojan Hodak.
Persib Bandung menang tipis 1-0 atas PSM Makassar dalam laga pekan ke-21 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (1/2/2025).
Gol kemenangan Maung Bandung diciptakan oleh Ciro Alves.
Atas hasil ini Persib Bandung semakin kokoh di puncak klasemen, unggul 8 poin dari Persebaya di peringkat dua.
Dalam laga ini, Persib tak bisa didampingi oleh pelatih kepala mereka, Bojan Hodak yang terkena akumulasi kartu.

Sehingga asisten pelatih Igor Tolic yang menggantikan perannya.
Igor Tolic sendiri tak bisa menyembunyikan kegembiraan Persib bisa meraih 3 poin krusial saat lawan PSM.
"Selamat untuk pemain," kata Igor Tolic dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | Persib.co.id |