BOLASPORT.COM - Mantan juara kelas menengah UFC, Israel Adesanya, menelan kekalahan untuk ketiga kalinya secara beruntun dalam hajatan UFC Saudi Arabia.
Dihelat di anb Arena, Riyadh, Arab Saudi pada Sabtu (1/2/2025), UFC Saudi Arabia menyuguhkan beberapa pertarungan menarik yang melibatkan nama besar.
Salah satunya adalah Israel Adesanya yang merupakan mantan dari pemegang sabuk juara kelas menengah UFC yang harus kembali menelan hasil minor.
Ya, petarung berjuluk The Last Stylebender tersebut tak bisa berbuat banyak ketika berbagi arena oktagon dengan Nassourdine Imavov.
Disaksikan oleh megabintang sepak bola milik tim Al Nassr Cristiano Ronaldo, perjuangan Adesanya berakhir cepat di tangan jagoan Prancis tersebut.
Imavov menghadirkan sebuah petaka bagi petarung Selandia Baru tersebut pada ronde kedua dengan diawali sebuah pukulan kanan yang akurat.
Melihat momentum Adesanya yang kerepotan, Imavov tak menyia-nyiakan kesempatan itu untuk mendaratkan beberapa pukulan lagi sebelum wasit menghentikan laga.
Dengan hasil ini, Adesanya sudah menelan tiga kekalahan beruntun sejak dia kehilangan sabuk juara usai dikalahkan Sean Strickland pada UFC 293.
Tak hanya itu saja, asa petarung berusia 35 tahun tersebut untuk menapaki kembali jalan menjadi juara bertambah berat.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | ufc.com |