Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tertinggal 8 Poin, Persija Ingin Terus Tempel Ketat Persib di Klasemen Liga 1

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 2 Februari 2025 | 14:33 WIB
Pelatih Persija Jakarta Carlos Pena saat mendampingin para pemain Persija Jakarta menjamu Persita Tangerang di Stadion JIS.
TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM
Pelatih Persija Jakarta Carlos Pena saat mendampingin para pemain Persija Jakarta menjamu Persita Tangerang di Stadion JIS.

BOLASPORT.COM - Poin Persija Jakarta dengan Persib Bandung di klasemen sementara Liga 1 2024/2025 semakin jauh tertinggal.

Kini, Persib unggul delapan poin dari Persija.

Maung Bandung saat ini duduk di posisi pertama klasemen sementara Liga 1 2024/2025 dengan mengemas 46 poin.

Sementara Persija berada di peringkat ketiga dengan mempunyai 38 poin.

Persib unggul delapan poin karena Pangeran Biru menang 1-0 atas PSM Makassar pada pekan ke-21 Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jawa Barat, Sabtu (1/2/2025). 

Persija bertekad untuk terus mendekat ke Persib.

Caranya harus meraih kemenangan saat Persija melawan PSBS Biak pada pekan ke-21 Liga 1 2024/2025 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (2/2/2025).

Baca Juga: Gelandang Persib Marc Klok Ungkap Kondisi Cederanya Usai Lawan PSM Makassar 

Melawan PSBS Biak bukan pertandingan yang mudah bagi Persija.

Sebab, pada putaran pertama Liga 1 2024/2025, Persija keok 1-3 dari Badai Pasifik di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, September 2024.


Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Brighton
28
46
7
Aston Villa
29
45
8
Bournemouth
28
44
9
Newcastle
27
44
10
Fulham
28
42
Close Ads X