BOLASPORT.COM - Harapan tim bola voli Daejeon JungKwanJang Red Sparks mulai dipertanyakan setelah menelan kekalahan kedua beruntun saat memasuki putaran kelima Liga Voli Korea musim 2024-2025.
Red Sparks kembali mengalami kekalahan ketika bersua Incheon Heungkuk Life Pink Spiders pada Minggu (2/2/2025).
Kekalahan lewat empat set harus diterima saat bertandang ke Samsan World Gymnasium, Incheon, Korea Selatan.
Pada pertemuan sebelumnya Red Force masih mengambil satu poin walau kalah, kali ini tim besutan Ko Hee-jin itu gagal meraih sebiji poin pun.
Peluang mengakhiri musim reguler di peringkat satu juga semakin sulit.
Red Sparks kini sudah tertinggal 11 poin dari pemuncak klasemen, Pink Spiders.
Adapun musim ini menyisakan 11 pertandingan lagi bagi Red Sparks dengan 33 angka menjadi poin maksimal.
Artinya, Red Sparks harus menyapu bersih jumlah sisa pertandingan tersebut dan harus meraih poin penuh untuk bisa menjuarai babak reguler.
Situasi yang tentunya tidak mudah bagi Red Force.
Opposite Red Sparks, Megawati Hangestri Pertiwi pernah mengharapkan bisa membantu timnya menjadi nomor satu di akhir musim.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | MKSports.co.kr |