BOLASPORT.COM - Timnas U-20 Indonesia berhasil menahan imbang Uzbekistan di babak pertama laga kedua Grup C Piala Asia U-20 2025 di Shenzhen Youth Football Training Base Centre Stadium, Shenzen, Minggu (16/2/2025) malam WIB.
Berbeda dari laga sebelumnya, Timnas U-20 Indonesia lebih berani untuk menguasai bola pada 10 menit pertama.
Dua peluang lahir dari upaya Alfharezzi Buffon dan Toni Firmansyah.
Namun, kedua tembakan masih dapat dimentahkan oleh penjaga gawang Uzbekistan.
Usai momen tersebut, Uzbekistan langsung menguasai pertandingan.
Tim asuhan Farhod Nishonov mencoba mengeksploitasi kelemahan lini belakang Garuda Nusantara melalui bola-bola udara di dalam kotak penalti.
Bola-bola umpan silang kembali membawa petaka bagi Timnas U-20 Indonesia malam ini.
Pada menit ke-21, sang kapten, Mukhammadali Urinboev melepas tandukan tajam yang menjebol gawang Timnas U-20 Indonesia memanfaatkan umpan silang Daler Tukhsanov di sisi kiri.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | BolaSport.com |