Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil All England Open 2025 - Viktor Axelsen Tumbang di Tangan Underdog, Misi Rebut Gelar Jonatan Christie Gagal Total

By Nestri Y - Kamis, 13 Maret 2025 | 03:56 WIB
Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen menelan kekalahan mengejutkan di babak pertama All England Open 2025.
TANGKAPAN LAYAR BWF TV
Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen menelan kekalahan mengejutkan di babak pertama All England Open 2025.

BOLASPORT.COM - Viktor Axelsen menelan kekalahan tak terduga pada babak pertama All England Open 2025. Dia kandas di tangan wakil Taiwan nonunggulan yang pernah dia kalahkan.

Misi besar Axelsen tahun ini dipastikan sirna setelah dia tersingkir dari turnamen bulu tangkis yang berlangsung di Utilita Arena Birmingham, Inggris.

Juara Olimpiade dua kali itu dipermalukan oleh tunggal putra asal Taiwan, Lin Chun-Yi, Kamis (13/3/2025) WIB. 

Axelsen, yang sejak jauh hari selalu menggaungkan diri ingin merebut gelar juara All England Open tahun ini alias merebut titel yang dipegang Jonatan Christie, malah kewalahan sejak awal.

Modal pernah menaklukkan Lin dua gim langsung di pertemuan mereka sebelumnya tidak ada artinya ketika unggulan Denmark tersebut tertekan bahkan nyaris diberi skor satu digit pada gim penentuan.

Baca Juga: Hasil All England Open 2025 - An Se-young Bisa Jumpai Putri KW tapi Tembok China Chen Yu Fei Harus Ditembus Dulu

Aroma kekalahan Axelsen sudah tercium sejak awal ketika dia langsung kewalahan menghadapi serangan Lin.

Duel ketat tersaji di antara mereka sehingga membuat laga berjalan alot dengan margin skor berselisih hanya 1-2 angka.

Axelsen mulai benar-benar repot saat memasuki paruh gim.

Dia selalu tertekan, tertinggal, dan gagal mendikte serangan.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Close Ads X