Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kepada FIFA, Mees Hilgers Yakin Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Piala Dunia 2026

By Lukman Adhi Kurniawan - Kamis, 13 Maret 2025 | 15:45 WIB
Para pemain timnas Indonesia Mees Hilgers, Shayne Pattynama, dan Asnawi Mangkualam, sedang menggelar sesi latihan di Bahrain
PSSI
Para pemain timnas Indonesia Mees Hilgers, Shayne Pattynama, dan Asnawi Mangkualam, sedang menggelar sesi latihan di Bahrain

BOLASPORT.COM - Mees Hilger yakin timnas Indonesia bisa membuat kejutan di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Indonesia akan bertarung melawan Australia dan Bahrain pada bulan Maret ini.

Kemenangan atas Socceroos pada 20 Maret nanti akan membuat Indonesia bisa berada di posisi kedua klasemen.

Sementara itu, hasil imbang menyakitkan di kandang Bahrain harus mereka balas dengan tiga poin untuk menjaga kans lolos ke Piala Dunia.

Nantinya, hanya dua tim terbaik yang mendapatkan tiket otomatis lolos ke ajang sepak bola paling bergengsi antara negara tersebut.

Baca Juga: Satu Kelebihan Septian Bagaskara yang Tidak Dipunyai Pemain Lain, Harus Dimaksimalkan Patrick Kluivert di Timnas Indonesia

Mees Hilgers menjelaskan bahwa Indonesia sebenarnya memiliki potensi untuk bersaing ketat di kancang dunia.

Mereka memiliki pemain-pemain hebat dan saat ini dalam performa yang baik terutama di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Bermain di Piala Dunia tentu jadi sebuah kebanggaan untuk semua negara apalagi untuk mereka yang fanatik di sepak bola.

"Seluruh dunia akan melihat bahwa Indonesia memiliki pemain sepak bola yang hebat."


Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : FIFA
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Close Ads X