Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Como Beri Inspirasi ke Timnas U-20 Italia, Klub Milik Orang Indonesia Dapat Pesan Khusus dari Legenda Juventus

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 15 Maret 2025 | 13:30 WIB
Legenda Juventus mengirim pesan khusus kepada klub milik orang Indonesia, Como 1907, karena sudah memberikan inspirasi kepada Timnas U-20 Italia.
PIERO CRUCIATTI/AFP
Legenda Juventus mengirim pesan khusus kepada klub milik orang Indonesia, Como 1907, karena sudah memberikan inspirasi kepada Timnas U-20 Italia.

BOLASPORT.COM - Klub milik orang Indonesia, Como 1907, memberikan inspirasi ke Timnas U-20 Italia dan mendapat pesan khusus dari legenda Juventus.

Como 1907 bisa dibilang menjadi salah satu klub yang paling mencuri perhatian di ajang Liga Italia 2024-2025.

Meski berstatus tim promosi musim ini, Como sudah mampu tampil impresif di bawah asuhan Cesc Fabregas.

I Lariani disebut-sebut sebagai salah satu tim yang gaya permainannya enak ditonton.

Mereka juga dikenal sebagai pembunuh raksasa Serie A.

Atalanta, AS Roma, Fiorentina, dan Napoli adalah 4 tim raksasa Italia yang sudah merasakan keganasan Como.

Performa apik tersebut tidak lepas dari peran penting Cesc Fabregas selaku pelatih kepala.

Baca Juga: Neymar Batal Comeback untuk Hadapi Lionel Messi, Timnas Brasil Comot Wonderkid Real Madrid Jadi Pengganti

Keberhasilan Como di bawah asuhan Fabregas ternyata menarik perhatian banyak tim.

Tidak main-main, klub milik keluarga Hartono via Djarum Group itu bahkan ikut memberikan inspirasi kepada Timnas U-20 Italia.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Football Italia
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
29
54
4
Chelsea
28
49
5
Man City
29
48
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
29
47
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
29
44
10
Fulham
28
42
Close Ads X