Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Selain Coach Sofie, 2 Ofisial Lokal Era Shin Tae-yong Juga Ikut Gabung Dalam Staf Patrick Kluivert di Timnas Indonesia

By Bagas Reza - Sabtu, 15 Maret 2025 | 14:00 WIB
Dari kiri ke kanan: Titus Argatama, Chesley ten Oever, Leo Echteld, Alfan Asyhar, Quentin Jakoba dan Sofie Imam Rizal bergabung ke staf timnas Indonesia era Patrick Kluivert.
INSTAGRAM.COM/FYSIOMED.AMSTERDAM
Dari kiri ke kanan: Titus Argatama, Chesley ten Oever, Leo Echteld, Alfan Asyhar, Quentin Jakoba dan Sofie Imam Rizal bergabung ke staf timnas Indonesia era Patrick Kluivert.

BOLASPORT.COM - Selain coah Sofie Imam Faizal, ada dua ofisial era Shin Tae-yong yang juga bergabung ke staf Patrick Kluivert di timnas Indonesia.

Asisten pelatih lokal yang bergabung ke staf Patrick Kluivert adalah pelatih fisik, Sofie Imam Rizal.

Pengumuman tersebut disampaikan dalam akun Instagram resmi milik PSSI, Sabtu (15/3/2025).

Tapi tak cuma coach Sofie, ada dua ofisial lokal lain yang juga bergabung.

Keduanya adalah Dokter Alfan Asyhar dan Titus Argatama.

Baca Juga: PSSI Anggap Naturalisasi Pemain Keturunan untuk Bela Timnas Indonesia Tak Sekadar Quick Win: Kebetulan Pemain Ada Ya Silahkan

Dalam sebuah unggahan dari akun @fysiomed.amsterdam, keduanya tampak sudah bergabung dengan tim bidang fitness di timnas Indonesia.

Dokter Alfan berstatus dokter tim sedangkan Titus Argatama adalah fisioterapis yang juga ditunjuk jadi staf timnas Indonesia era Shin Tae-yong.

Dalam foto @fysiomed.amsterdam, dokter Alfan dan Titus sudah bersama Leo Echteld (fisioterapis 1), Chesley ten Oever (fisioterapis 2), Quentin Jakoba (pelatih fisik) dan Sofie Imam Faizal (pelatih fisik).


Editor : Bagas Reza
Sumber : BolaSport.com, instagram.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
29
54
4
Chelsea
28
49
5
Man City
29
48
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
29
47
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
29
44
10
Fulham
28
42
Close Ads X