Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andakara Prastawa dan Rifda Irfanaluthfi Berbagi Cerita Tentang Penyembuhan Cedera

By Putri Annisa Maharani - Sabtu, 15 Maret 2025 | 17:46 WIB
Konferensi pers peluncuran Siloam Sports Medicine & Performance Center, yang diselenggarakan di Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (13/3/2025).
PUTRI ANNISA/BOLASPORTCOM
Konferensi pers peluncuran Siloam Sports Medicine & Performance Center, yang diselenggarakan di Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (13/3/2025).

BOLASPORT.COM - Siloam Sports MEdicine & Performance Center resmi diluncurkan oleh RS Siloam Mampang, di Mampang, Jakarta, pada Kamis (13/3/2025).

Program ini merupakan layanan medis ortopedik terintegrasi yang dirancang untuk memberikan solusi end-to-end bagi seluruh masyarakat Indonesia.

Layanan ortopedik ini tidak hanya dilengkapi dengan teknologi dan peralatan terkini, tetapi juga memberikan layanan komprehensif yang didukung tim dokter-dokter spesialis, sub spesialis, dan konsultan yang terbaik di bidangnya.

Melampaui melayani atlet dan olahragawan, layanan ini ditujukan untuk seluruh penggiat olahraga dan anggota komunitas dalam perjalanan mereka menuju hidup sehat yang lebih panjang lagi.

Layanan komprehensif Siloam Sports Medicine & Performance Center dimulai dari program preventif, termasuk konsultasi kebugaran dan kesehatan fisik yang disesuaikan untuk membantu pasien mencapai kebugaran optimal dan menghindari cedera.

Penerapan strategi Latihan disesuaikan dengan kondisi fisik pasien.

Selain itu, program rehabilitasi (termasuk return to sport) dan fisioterapi juga dirancang dengan cermat untuk mempercepat pemulihan pasien, memulihkan fungsi gerak dan mengoptimalkan kekuatan fisik pasien.

CEO Grup RS Siloam mengungkapkan bahwa layanan yang disediakan pada Siloam Sports Medicine & Performance Center merupakan layanan terintegrasi karena didukung oleh tim dokter spesialis, sub-spesialis dan konsultan multi-disiplin yang terbaik di bidangnya.

Hal ini diungkapkan saat konferensi pers yang diselenggarakan di RS Siloam Mampang, Kamis (13/3/2025).

Baca Juga: Agen Megawati Bersabda, Megatron Tidak Akan Ikuti Jejak Giovanna Milana dan Vanja Bukilic Musim Depan


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
29
54
4
Chelsea
28
49
5
Man City
29
48
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
29
47
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
29
44
10
Fulham
28
42
Close Ads X