BOLASPORT.COM - Pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh bawa Yokohama F. Marinos meraih kemenangan perdana di J1 League atau Liga Jepang musim 2025/2026 saat membekuk Gamba Osaka.
Yokohama F. Marinos kembali tampil pada lanjutan pekan keenam J1 League 2025/2026 di Nissan Stadium, Yokohama, Minggu (16/3/2025) saat jumpa Gamba Osaka.
Sandy Walsh kembali dipercaya tampil sebagai starter oleh Steve Holland.
Pelatih asal Inggris tersebut kembali menempatkan Sandy Walsh di pos bek tengah.
Pos ini sudah ditempatinya dalam empat laga terakhirnya bersama Yokohama F. Marinos di semua kompetisi.
Sandy Walsh berduet dengan Jeisson Quinones di jantung pertahanan.
Tim berjuluk Tricolor tersebut langsung tampil agresif sejak awal pertandingan.
Pada menit ke-20, tim tuan rumah berhasil mencetak gol pembuka melalui gol Daiya Tono.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | BolaSport.com |