BOLASPORT.COM - Newcastle United menyudahi puasa gelar berkepanjangan usai memukul Liverpool pada final Piala Liga Inggris 2024-2025.
Melakoni laga puncak di Stadion Wembley, Minggu (16/3/2025), Newcastle menghajar Liverpool dengan skor 2-1.
Alexander Isak menjadi tokoh antagonis bagi The Reds.
Pemain berjulukan Titisan Zlatan Ibrahimovic itu mengukir satu gol yang membuat Liverpool gagal membawa pulang trofi dari London.
Adapun satu gol Newcastle lainnya diciptakan oleh Dan Burn.
Liverpool cuma sanggup membalas satu kali melalui Federico Chiesa.
Berkat kesuksesan ini, akhirnya lemari trofi Newcastle kembali terisi.
Newcastle tak pernah memenangi trofi domestik selama 70 tahun.
Kali terakhir mereka naik podium juara adalah ketika memenangi Piala FA 1955.
Jalannya pertandingan
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com |