BOLASPORT.COM - Gelandang anyar timnas Indonesia, Joey Pelupessy ternyata pernah dilatih Patrick Kluivert 13 tahun lalu sebelum bereuni lagi di skuad Garuda.
Joey Pelupessy sudah tiba di Sydney untuk bergabung ke timnas Indonesia guna melawan Australia pada Kamis, 20 Maret 2025 mendatang.
Pemain berusia 31 tahun itu baru saja menyelesaikan proses pemindahan kewarganegaraannya menjadi WNI bersama Dean James dan Emil Audero.
Begitu pun buat Joey Pelupessy, ini adalah Garuda Calling pertamanya untuk timnas Indonesia bersama pelatih anyar Patrick Kluivert.
Joey Pelupessy pun tak bisa menyembunyikan perasaan senangnya saat bergabung dengan skuad Garuda.

Ia bertemu Justin Hubner untuk kemudian menyapa sang pelatih, Patrick Kluivert seperti dalam video yang diunggah di Aplikasi Mandiri Livin Sukha pada Selasa (18/3/2025).
Ternyata ada cerita unik buat Joey Pelupessy dan Patrick Kluivert.
Joey saat ini bermain di Lommel SK, klub kasta kedua Liga Belgia.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | instagram.com, Mandiri |