BOLASPORT.COM - Sebuah negara yang berposisi jauh di bawah timnas Indonesia dalam daftar peringkat FIFA selangkah lagi lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.
Negara yang dimaksud ialah wakil Zona Oseania (OFC), Kaledonia Baru.
Tim nasional mereka, yang menempati peringkat ke-152 di daftar FIFA, berhasil lolos ke final Kualifikasi Piala Dunia 2026 dari zona tersebut.
Jumat (21/3/2025), skuad beralias Les Cagous (Si Burung Kagu) mengalahkan Tahiti 3-0 pada duel semifinal di Sky Stadium, Wellington.
Gol-gol timnas Kaledonia Baru dicetak dua pemain asal klub amatir di Liga Prancis, Georgers Gope-Fenepej (2), dan Lues Waya.
Kemenangan ini membuat mereka lolos paling awal ke babak final.
Ekspansi format kejuaraan terakbar sejagat membuat Zona Osenia mendapatkan satu jatah otomatis ke putaran final di Amerika Utara buat sang pemenang.
Jatah kedua bisa diraih jika tim runner-up Oseania memenangi play-off interkontinental yang diikuti tim-tim dari lima zona berbeda.
Tahun-tahun sebelumnya, OFC cuma mendapatkan 'setengah' jatah dari FIFA.
Maksudnya, tim pemenang final dari Oseania akan diadu lagi dalam play-off melawan satu wakil dari konfederasi lain demi memperebutkan selembar tiket terakhir ke Piala Dunia.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | FIFA.com |