BOLASPORT.COM - Hansi Flick berhasil membuat Barcelona enak untuk ditonton, pelatih legendaris AC Milan, Arrigo Sacchi, mengaku terhibur lewat permainan El Barca.
Musim 2024-2025 menjadi era baru bagi Barcelona bersama Hansi Flick.
Flick ditunjuk sebagai pelatih menggantikan posisi Xavi Hernandez.
Barcelona sendiri mengikat Flick dengan durasi kontrak hingga Juni 2026.
Awalnya banyak pihak terutama dari pendukung Barcelona meragukan kapasitas Flick dari balik kursi pelatih.
Itu tak lepas dari statusnya sebagai peramu taktik asal Jerman yang dianggap tidak memahami filosofi sepak bola raksasa Catalunya.
Keragu-raguan tersebut sedikit demi sedikit berhasil dipatahkan oleh Flick.
Peforma Barca musim ini menjadi tolok ukurnya.
Baca Juga: Barcelona Mulai Bongkar Pasang Skuad, Hansi Flick Ingin Rekrut Pemain Terbaik Afrika
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Mundodeportivo.com, Tuttomercatoweb.it |