BOLASPORT.COM - Pelatih Ko Hee-jin mengakui masih tak bisa melupakan sosok pebola voli putri Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi.
Megawati bisa dikatakan merupakan pemain asing terbaik yang secara langsung ditemukan oleh Ko Hee-jin selama menjabat sebagai pelatih.
Pelatih berusia 44 tahun itu mampu melihat potensi yang ada pada dalam diri atlet asal Jember, Jawa Timur tersebut.
Ko Hee-jin berhasil meyakinkan Megawati untuk pertamanya kalinya berkiprah di luar kawasan negara-negara Asia Tenggara.
Dia bahkan sampai terbang langsung ke Kamboja untuk menyaksikan langsung Megatron ketika berlaga pada ajang SEA Games 2023.
Proses akhirnya berbuah manis saat Megawati ternyata sukses besar untuk memberikan dampak positif bagi tim Daejeon JungKwanJang Red Sparks pada Liga Voli Korea.
Cerita manis dicatatkan Megawati selama berseragam Red Sparks.
Dia berhasil membawa Red Sparks lolos ke babak playoff lagi setelah tujuh tahun dan musim ini mengantarkan sampai ke babak final setelah penantian 13 tahun.
Tak ayal, Ko Hee-jin begitu merasa kehilangan ketika Megawati memutuskan tidak lagi memperpanjang kontraknya bersama Red Sparks untuk musim 2025-2026.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | MyDaily.co.kr |