Brasil bermain imbang 0-0 kontra Bolivia pada babak pertama laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan di Stadion Hernando Siles, La Paz, Kamis (5/10/2017) atau Jumat dini hari WIB.
Brasil sebenarnya tampil lebih dominan.
Mereka memimpin penguasaan bola hingga 64 persen.
Dari segi peluang, Tim Samba memiliki delapan.
Adapun Bolivia mempunyai empat kesempatan.
(Baca Juga: Gol Menit 94 Muluskan Langkah Inggris ke Piala Dunia 2018!)
Mengambil inisiatif serangan sejak awal, Brasil mendapat kans menggetarkan gawang tuan rumah pada menit ke-25.
Namun, tendangan Neymar dari luar kotak penalti masih dapat ditepis dengan brilian oleh kiper Bolivia, Carlos Lampe.
Neymar lagi-lagi mengancam gawang Bolivia pada menit ke-43.
Dia bersusah payah menggocek Lampe, tetapi sepakannya ke gawang kosong masih dapat disundul oleh bek Bolivia, Juan Gabriel Valverde.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar