Pada Selasa (1/8/2017), AS Roma mengadakan acara penghargaan untuk Francesco Totti.
Dilansir BolaSport.com dari situs BBC, seragam terakhir yang Totti kenakan saat membela AS Roma diterbangkan dengan roket dari Guyana, Prancis.
Seragam bernomor punggung 10 itu terakhir dikenakan sang legenda sewaktu bertanding melawan Genoa.
Pria 40 tahun tersebut telah menghabiskan 24 tahunnya untuk membela klub Italia tersebut.
Kapten AS Roma, Francesco Totti (kiri), mempertahankan bola dari pemain Genoa, Pietro Pellegri, dalam laga Serie A di Stadion Olimpico, Roama, 28 Mei 2017. Laga ini adalah perpisahan bagi Totti (40 tahun), yang mengakhiri pengabdian 25 musim berseragam Roma.(VINCENZO PINTO /AFP)
Totti pensiun dari AS Roma pada Mei tahun 2017.
Eks striker AS Roma in telah mencetak 307 gol dalam 786 pertandingan bersama Roma.
Pemain yang pernah meraih satu gelar Serie A ini akan menjadi direktur AS Roma.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | bbc.com |
Komentar