Lini pertahanan FC Barcelona tampak sangat solid sepanjang musim 2017-2018 sejauh ini. Namun, Blaugrana dikabarkan tengah mengincar dua bek yang kini berlaga di Liga Italia.
Pada lima liga terbesar Eropa, lini pertahanan Barcelona adalah yang terbaik.
Dalam 10 pertandingan perdana Liga Spanyol musim 2017-2018, Barcelona baru tiga kali kebobolan.
Jumlah tersebut lebih baik dari Manchester United (4 gol), AS Roma (5), Atletico Madrid, Manchester City (6), dan Paris Saint-Germain (7).
Namun, media olahraga yang berbasis di Catalunya, Mundo Deportivo, justru mengabarkan bahwa Barcelona kini tengah mengincar dua bek yang kini bermain bersama klub Liga Italia.
Kedua pemain tersebut adalah Milan Skriniar (Inter Milan) dan Kalidou Koulibaly (Napoli).
Menurut Mundo Deportivo seperti dilansir BolaSport.com, Direktur Teknik Barcelona, Robert Fernandez, saat ini tengah rajin memantau performa dan perkembangan Skriniar dan Koulibaly yang tampil sangat hebat di Liga Italia.
Namun, kabar ini belum mendapat respon dari pihak Barcelona atau sumber tepercaya yang dimiliki Mundo Deportivo.
(Baca Juga: Marc-Andre ter Stegen Puji Gelandang Incaran Barcelona sebagai Pemain Fantastis)
Skriniar baru saja dibeli Inter Milan dari Sampdoria pada awal musim 2017-21018 dengan total harga 25 juta euro (sekitar Rp 395 miliar).
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Mundodeportivo.com |
Komentar