Tahun 2010 klub raksasa Spanyol, Barcelona, mencapai puncak ketenarannya.
Meski gagal mempertahankan gelar Liga Champions karena disingkirkan Inter Milan yang juara pada tahun itu, tujuh tahun silam tepatnya pada tanggal 6 Desember tiga penggawa mereka yakni Xavi Hernandez, Andres Iniesta, dan Lionel Messi diumumkan menjadi finalis penghargaan FIFA Ballon d'Or 2010.
Sebelumnya pada 27 Oktober, ketiganya masuk dalam 23 besar calon pemain terbaik dunia.
Setelah menyisihkan beberapa nama, jadilah Xavi, Iniesta, dan Messi masuk dalam tiga besar calon peraih penghargaan yang diprakarsai majalah France Football yang di tahun itu mulai bekerjasama dengan induk persepakbolaan dunia, FIFA.
(Baca Juga: Sejarah Hari Ini - Selebrasi Pembawa Petaka, Jari Putus akibat Cincin Kawin)
Bersama-sama membawa Barcelona juara La Liga Spanyol di tahun itu, Messi dinilai layak menjadi pemain terbaik dunia oleh para voters di seluruh dunia.
Barcelona boleh gagal di Liga Champions, namun Messi sukses menjadi pencetak gol terbanyak dengan gelontoran delapan gol.
Tentu keberadaan Xavi dan Iniesta berperan besar dengan kesuksesan Messi di tahun itu, sehingga namanya masuk dalam tiga besar pemain terbaik dunia.
Adanya pemain yang masuk tiga besar calon peraih Ballon d'Or dari satu perwakilan klub juga pernah dirasakan klub lima kali juara Liga Champions, AC Milan.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Dari Berbagai Sumber |
Komentar