Suporter Persebaya sempat bersitegang dengan Persatuan Setia Hati Teratai (PSHT) di Jember.
Bonek sebelumnya mengawal Persebaya yang bertandang ke Stadion Jember Sport Garden (JSG) untuk menghadapi Persigo Semeru FC.
Bentrok massa Bonek dan anggota PSHT terjadi pada Rabu (4/10/2017) malam.
Bentrokan tersebut terjadi usai pertandingan Liga 2 antara Persebaya kontra Persigo Semeru FC.
Pihak kepolisian dari Jember pun turut mengamankan bentrokan tersebut.
Setelah berhasil diamankan oleh pihak kepolisian Jember, para bonek bisa kembali ke Surabaya.
Dilansir BolaSport.com dari akun Twitter @HoofbureayID, akun tersebut menyatakan jika bonek dan PSHT saling bersaudara.
"PSHT Bonek Podo SEDULURAN. Ayo Jogo SUROBOYO. Ayo jogo JAWA TIMUR rekk" yang artinya "PSHT Bonek saling bersaudara. Ayo jaga Surabaya. Ayo jaga Jawa Timur kawan."
Semoga tidak ada kasus serupa yang terjadi lagi ya.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | twitter.com/HoofdbureauID |
Komentar