Sebelum ada kendaraan bermotor, sepeda pernah menjadi tren alat transportasi. Kini jumlahnya tak seberapa dibandingkan kendaraan bermotor.
Pada masa sekarang, mengayuh sepeda lebih cenderung dikaitkan dengan aktivitas olahraga, bukan lagi sebagai alat transportasi utama.
Balap sepeda menjadi salah satu bukti bahwa di masa mendatang sepeda akan tetap eksis di tengah kemajuan teknologi transportasi.
Bahkan, beberapa perlombaan sepeda menjadi perhatian dunia.
Seperti Tour de France di Prancis, atau Tour de Singkarak di Indonesia.
(Baca Juga: Aksesoris Ini Masih Jadi Andalan bagi 7 Pemain Timnas Indonesia untuk Tampil Penuh Gaya)
Pada tahun 2015 silam, seorang pria berkebangsaan Amerika Serikat bernama John Aldridge menggagas penemuan unik.
Dia menciptakan desain sepeda anti-mainstream, yang diklaim bisa membuat pengendaranya merasakan sensasi terbang tanpa menyentuh tanah.
Pria ini mendesain sepeda sedemikian rupa, hingga si pengendara tak lagi duduk di sadel tetapi justru berkendara dengan posisi tidur.
Bagaimana bisa?
Editor | : | Fabianus Riyan Adhitama |
Sumber | : | birdofpreybicycles.ning.com |
Komentar