Sebagai megabintang sepak bola, jasa Cristiano Ronaldo tentu dibayar sangat mahal. Bahkan penyerang Real Madrid itu cukup membuat satu gol saja buat membiayai pernikahan putri Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kahiyang Ayu, dengan Bobby Nasution.
Perkawinan Kahiyang dan Bobby yang berlangsung di Solo hari ini, Rabu (8/11/2017), menyedot perhatian banyak masyarakat Indonesia.
Sebagai anak Presiden, tentu banyak pula dana yang dikeluarkan untuk menyelenggarakan pernikahan bertajuk "Royal Wedding" tersebut.
Seperti dilansir dari Grid.id, estimasi total biaya pernikahan Kahiyang-Bobby adalah Rp 690,5 juta.
(Baca juga: Pelayan Restoran Berhenti Bekerja Setelah Bertemu Lionel Messi, Mengapa?)
Banderol tersebut sudah termasuk beskap, katering, dan empat kereta kuda.
Lalu berapa harga untuk satu gol Ronaldo?
Media bisnis ternama Amerika Serikat, Forbes, pernah menyebutkan bahwa CR7 menerima bonus 750 ribu dolar AS atau sekitar Rp 9,9 miliar setiap membuat gol atau assist.
(Baca juga: Jesse Lingard Dibuat Malu oleh Wasit dalam Laga Chelsea Kontra Manchester United)
Artinya, satu gol Ronaldo berharga sekitar 14 kali lipat dari perkiraan biaya pernikahan putri Jokowi.
Saat menikah dengan Georgina Rodriguez nanti, mungkin saja Ronaldo menggelar acara yang lebih heboh dari Kahiyang dan Bobby.
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar