Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tugas Baru Indra Sjafri Mirip Ryan Giggs di Vietnam, Ini Bedanya

By Ragil Darmawan - Rabu, 22 November 2017 | 17:32 WIB
Pelatih Timnas U-19 Indonesia Indra Sjafri memberikan instruksi kepada pemainnya dalam laga kontra Thailand di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Minggu (8/10/2017).
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Pelatih Timnas U-19 Indonesia Indra Sjafri memberikan instruksi kepada pemainnya dalam laga kontra Thailand di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Minggu (8/10/2017).

Indra Sjafri memiliki tugas baru untuk memajukan sepak bola Indonesia menuju Olimpiade dan Piala Dunia.

Sebagaimana diberitakan BolaSport.com, PSSI tak memperpanjang kontra Indra Sjafri sebagai pelatih kepala Timnas U-19 Indonesia.

Kontrak pria berusia 54 tahun itu akan berakhir pada Desember 2017.

Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria mengutarakan, tugas baru Indra Sjafri lebih difokuskan ke sektor pengembangan pemain usia muda.

"Kami tetap akan bekerja sama dengan pelatih Indra di federasi untuk membangun sepak bola nasional," ujar Ratu Tisha dalam konferensi pers PSSI, Selasa (21/11/2017) malam WIB.

"Ini merupakan tugas dan tantangan yang jauh lebih besar."

(Baca Juga: PSSI Tak Perpanjang Kontrak Indra Sjafri, Ratu Tisha Fokus terhadap Satu Hal)

PSSI memiliki impian besar untuk membawa Indonesia bisa tampil di Piala Dunia 2034.

Apalagi jika Indonesia berhasil menjadi tuan rumah, tugas Indra Sjafri akan lebih ringan.

Bersama Thailand, Indonesia memang berhasrat kuat menjadi tuan rumah Piala Dunia 2034.

Federasi Sepak Bola ASEAN yang lebih dikenal dengan AFF telah merestui dan mendukung niat Indonesia dan Thailand itu menjadi ikut bidding menjadi tuan rumah Piala Dunia 2034.  

Sebagai tahapan awal untuk meraih impian tersebut, Indra Sjafri diharapkan bisa membuktikannya di ajang Olimpiade 2024.

"Coach Indra akan membantu PSSI menjalankan peta jalan sepak bola Indonesia menuju Piala Dunia 2034," tutur Tisha.

"Salah satunya fase pembuktian di Olimpiade 2024."

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Berdasarkan hasil konferensi pers PSSI tersebut, tugas baru Indra Sjafri tersebut terbilang mirip dengan legenda Manchester United, Ryan Giggs.

Giggs kini menjabat sebagai direktur di akademi sepak bola Vietnam, tepatnya Direktur Promotion Fund of Vietnamese Football Talents.

Tujuan Giggs menjabat posisi itu ialah untuk membangun pemain-pemain muda Vietnam agar berkembang dan bisa bersaing di ajang Piala Dunia.

Bedanya dengan Indra Sjafri, Ryan Giggs mendapat tugas itu untuk jangka waktu yang lebih cepat, yakni Vietnam bisa tampil di Piala Dunia 2030.

"Pada 2030, FIFA akan menambah jumlah kontestan yang berpartisipasi di Piala Dunia, sehingga semua negara memiliki kesempatan yang sama," ujar Wakil Ketua Federasi Sepak Bola Vietnam, Tran Quoc Tuan, sebagaimana dikutip BolaSport.com dari Vietnamnews.vn, Rabu (22/11/2017).

"Kami yakin kualitas pemain muda Vietnam akan lebih baik dan bisa berkontribusi untuk memperkuat tim nasional."

"Saya berharap Vietnam bisa bermain di Piala Dunia 2030," tandas Tran Quoc Tuan.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Kepada Istrinya, Sandy Walsh Terus Puji Rizky Ridho di Timnas Indonesia: Sangat Berbakat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136