Mesin gol Cristiano Ronaldo berpacu kencang sejak memasuki 2018. Megabintang Real Madrid itu mencetak 18 gol setelah pergantian tahun.
Teranyar, Cristiano Ronaldo melesakkan poker alias empat gol ke gawang Girona pada lanjutan Liga Spanyol awal pekan ini.
Secara akumulatif, superstar berusia 33 tahun itu menyarangkan 18 gol di Liga Spanyol pada 2018.
Jumlah tersebut sudah mencakup 82 persen dari total koleksinya sejauh ini (22 gol).
Dikutip BolaSport.com dari AS, level ketajaman Ronaldo secara individu setelah pergantian tahun bahkan melampaui kesuburan sejumlah klub elite Eropa.
(Baca Juga: Mauro Icardi Juga Catat Rekor Genap 100 Gol untuk Inter Milan)
Jumlah 18 gol Ronaldo lebih banyak satu buah dari catatan Arsenal dan AC Milan pada liga domestik masing-masing tahun ini (17 gol).
Sang monster gol asal Portugal juga mencetak tiga gol lebih banyak daripada Manchester United (15), empat gol melampaui Borussia Dortmund (14), serta surplus enam gol atas Chelsea (12).
Kalau acuannya komparasi individu pada 2018, Cristiano Ronaldo juga jauh lebih tajam dari rivalnya, Lionel Messi, yang memuncaki daftar top scorer sementara Liga Spanyol dengan 25 gol.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | As.com |
Komentar