Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, mengungkapkan kepuasan atas raihan timnya bersaing bersama tim monster seperti Barcelona dan Real Madrid.
Sejak dilatih Diego Simeone pada 23 Desember 2011, Atletico Madrid berangsur-angsur mampu bertransformasi menjadi klub papan atas di kancah domestik.
Tim berjulukan Los Colchoneros pun sukses mengganggu dominasi Barcelona dan Real Madrid dalam sewindu terakhir.
Hal itu dibuktikan dengan gelar juara Copa del Rey musim 2012-2013 dan Liga Spanyol musim 2013-2014.
Mereka pun menjadi kekuatan baru yang disegani di dataran Eropa setelah melesat menjadi finalis Liga Champions edisi 2014 dan 2016 kendati harus kecewa lantaran selalu dikalahkan oleh klub tetangga, Real Madrid.
Terbaru, Simeone mampu antarkan Atletico menyabet gelar Liga Europa setelah mengalahkan Olympique Marseille 3-0 pada Rabu (16/5/2018).
(Baca Juga: Antonio Conte: Saya adalah Jawara Sejati)
Jelang pekan terakhir Liga Spanyol melawan Eibar pada Minggu (20/5/2018), sang pelatih berkebangsaan Argentina beberkan motivasinya terhadap tim ibu kota Spanyol.
"Tujuan umum kami adalah membuat klub menjadi lebih baik, dalam kondisi tersebut Anda hanya bisa meraihnya dengan kemenangan," kata pelatih 48 tahun itu dinukil BolaSport.com dari laman Marca.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | marca.com |
Komentar