Hanya meraih hasil imbang saat melawan Real Madrid, pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone frustrasi dengan kinerja wasit.
Pelatih asal Argentina itu menyoroti kinerja wasit, dia menganggap Atletico Madrid seharusnya mendapat hadiah penalti.
Hal itu dikarenakan pemain bertahan Real Madrid, Sergio Ramos, dianggap telah melakukan handball di kotak penalti.
(Baca juga: Carlo Ancelotti Tetap Senang Meski Napoli Kalah dari Juventus)
Dilansir BolaSport.com dari tribalfootball, Diego Simeone menganggap wasit seharusnya menggunakan Video Assistant Referee (VAR), tetapi wasit tidak melakukan hal tersebut.
"Anda ingin saya mengatakan apa?" ucap Diego Simeone kepada wartawan.
(Baca juga: Pelatih West Ham United Bungkam Kritik dengan Kemenangan atas Manchester United)
"Anda membuat kesalahan, begitu juga dengan orang lain. Seharusnya wasit memberhentikan pertandingan dan melihat (VAR), mereka hanya melihat hal itu normal meski sulit untuk dijelaskan," ucap Simeone lagi.
Pelatih berusia 48 tahun itu membandingkan kejadian yang menimpa Samuel Umtiti di Barcelona musim lalu.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | Tribalfootball.com |
Komentar