FC Barcelona kalah 1-2 dari Levante dalam laga leg pertama babak 16 besar Copa del Rey di Stadion Ciutat de Valencia, Kamis (10/1/2019) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.
Berdasarkan pantauan BolaSport.com, FC Barcelona sebenarnya tampil lebih mendominasi.
El Barca memimpin penguasaan bola dengan 63 persen.
Dari segi peluang, Barcelona memiliki 9 yang 7 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Baca Juga:
- Cristiano Ronaldo Beri Ilmu kepada Pemain Juventus yang Tonton Aksinya
- Lionel Messi Harus Bermain Tak Peduli Bagaimanapun Kondisinya
Adapun Levante mempunyai 12 kesempatan, di mana 7 menuju ke gawang.
Mengambil inisiatif serangan sejak awal pertandingan, Barcelona justru kebobolan pada menit ke-4.
Gelandang Levante, Ruben Rochina, mengirimkan umpan matang dari tendangan bebas yang ditanduk dengan mantap oleh bek Erick Cabaco.
Levante nyaris menambah gol pada menit ke-12 andai sontekan Emmanuel Boateng yang memaksimalkan operan Coke tak ditepis dengan cekatan oleh kiper Barcelona, Jasper Cillessen.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar