Game terbaru dari ajang Formula 1 yaitu F1 2018 akan dirilis dalam waktu dekat. Beberapa fitur baru dan seru pun sudah disiapkan untuk memuaskan pengalaman pemain nantinya.
Game F1 2018 masih akan dibuat oleh produsen game asal Britania Raya, Codemasters, dan akan dirilis pada 24 Agustus 2018.
Meski datang dari pembuat yang sama dengan edisi sebelumnya, edisi terbaru dari game Formula 1 akan dirilis dengan dua fitur utama yang baru.
Be brilliant in Barcelona with this hot lap from the reigning #F1Esports champion
@Circuitcat_eng
@BrendonLeigh72
@JustinSuttonF1Register at https://t.co/BFh1LOLdHD and set your score in the current Event in F1 2017 > > > https://t.co/mMKivGgj7n pic.twitter.com/lTDOpXVonH
— Formula 1® Game (@Formula1game) 13 Mei 2018
Direktur waralaba F1, Paul Jeal, menjelaskan bahwa kali ini F1 akan memberikan mode karier yang lebih seru dibanding seri sebelumnya.
"Mode karier telah diperluas agar para pemain seakan terjun langsung ke dalam dunia F1 dibanding seri sebelumnya," kata Jeal dikutip Bolasport.com dari Autosport.
( Baca Juga : Merasa Dirugikan, Sebastian Vettel Ingin FIA Lakukan Ini terhadap Visual Safety Car)
Selain itu gim F1 2018 bakal menghadirkan lebih banyak mobil balap klasik yang didedikasikan untuk para penggemar.
Mobil balap ikonik dari ajang F1 sebenarnya sudah mulai dimasukkan ke dalam permainan sejak edisi sebelumnya.
Hanya saja, para penggemar F1 tentu punya pilihan masing-masing soal mobil mana yang ingin mereka mainkan kembali.
"Kami juga menambahkan lebih banyak mobil klasik, setelah mendengarkan para penggemar yang ingin mengendarai mobil bersejarah di F1," ujar Jeal.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Autosport.com, twitter.com/formula1game |
Komentar