Plt Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, akhirnya mengumumkan venue stadion untuk menggelar Piala AFF U-18 2018.
Turnamen bergengsi se Asia Tenggara itu akan bergulir pada 2-14 Juli 2018 di Indonesia.
Joko mengatakan PSSI akan menggelar pertandingan Piala AFF U-18 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jawa Timur.
Dipilihnya Stadion Gelora Delta dikarenakan venue itu yang paling siap dan pernah dipakai pada Piala AFF U-18 2013.
"Stadion Gelora Delta Sidoarjo akan menjadi venue pertandingan Piala AFF U-18," kata Joko.
(Baca Juga: Sriwijaya FC Vs PSM Makassar - Laskar Wong Kito Harus Jaga Emosi)
Joko menambahkan, sebenarnya PSSI juga ingin mempergunakan Stadion Pakansari di Cibinong, Kabupaten Bogor, sebagai venue Piala AFF U-18.
Namun, stadion berkapasitas 30 ribu itu diproyeksi akan dipergunakan untuk gelaran Asian Games 2018 pada Agustus mendatang.
"Sebenarnya kami ingin ada dua venue. Tapi ada periode itu bahwa venue yang kami nominasikan adalah venue yang masih dalam renovasi untuk Asian Games," kata Joko.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar