PSSI telah merilis 23 nama pemain timnas U-19 Indonesia yang akan berlaga di ajang Piala AFF U-19 2018.
Dalam ajang Piala AFF U-19 tahun ini, Indonesia akan bertindak sebagai tuan rumah.
Sidoarjo dipilih sebagai tempat berlangsungnya turnamen bagi para pemuda di Asia Tenggara ini.
Terbaru, pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri memanggil 23 nama untuk turnamen tersebut.
Sayangnya, dalam daftar tersebut tidak ada nama pemain Lechia Gdansk, Egy Maulana Vikri.
(Baca Juga: Egy Maulana Jalani Debut, Ini Pesan Khusus Untuk Lechia Gdansk)
Loyalitas Suporter Persebaya Tersorot Oleh Media Asing https://t.co/mOVfRzkeZu
— BolaSport.com (@BolaSportcom) June 17, 2018
Seperti diketahui, Egy sebenarnya sempat bergabung dalam training camp (TC) pertama skuat Garuda Nusantara di Yogyakarta pada bulan Ramadhan lalu.
Namun, setelah TC tersebut selesai, Egy mendapatkan panggilan dari Lechia Gdansk untuk berlatih pada 10 Juni 2018.
Alhasil, pemain muda asal Medan itu tak bisa mengikuti TC tahap kedua timnas U-19 setelah lebaran.
Santer terdengar kabar bahwa Egy Maulana bakal absen dari ajang akbar di Asia Tenggara ini.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar