Timnas U-19 Indonesia akan bersua Malaysia di babak semifinal Piala AFF U-19 2018.
Laga semifinal akan dihelat di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis (12/7/2018).
Bersua dengan timnas U-19 Indonesia, pelatih Malaysia Bojan Hodak pun angkat suara.
Pelatih asal Kroasia itu menyebut sejumlah keuntungan tim besutan Indra Sjafri itu.
Yakni timnas U-19 Indonesia memiliki satu hari lebih lama untuk beristirahat.
"Indonesia memiliki pertandingan grup terakhir mereka kemarin sehingga mereka memiliki satu hari tambahan untuk beristirahat. Mereka juga melakukan kick-off pukul 7 malam," ujar Bojan Hodak, dikutip BolaSport.com dari The Star.
(Baca Juga: PSIS Siap Tambah Poin dari Laga Kandang Kontra Madura United)
"Pertandingan grup terakhir kami dimainkan pada pukul 15.30 di bawah terik matahari," kata pelatih Kroasia itu.
Malaysia pernah bersua timnas U-19 Indonesia sebelumnya di Kualifikasi Piala Asia U-19.
Editor | : | Muhammad Shofii |
Sumber | : | Thestar.com.my |
Komentar