Timnas U-19 Indonesia ditahan dengan skor 3-3 oleh tuan rumah Semen Padang FC di Stadion H Agus Salim, Sabtu (25/8/2018).
Laga persahabatan ini dilanjutkan dengan drama adu penalti, sebagai upaya tim pelatih timnas U-19 Indonesia untuk membiasakan pemainnya keluar dari tekanan mental.
Tuan rumah Semen Padang unggul dengan memasukan lima tembakan dari para algojo mereka.
(Baca Juga: Loris Karius Curhat di Media Sosial Setelah Resmi Gabung ke Besiktas)
Sementara itu, Rahmat Irianto yang dipercaya sebagai algojo keempat timnas U-19, gagal menyarangkan bola.
Tembakan pemain bernomor punggung 13 itu mampu dihadang kiper Semen Padang, Rendy Oscario.
(Baca juga: Daya Tarik Asian Games 2018 yang Luar Biasa, Lebih dari 150 Ribu Orang Datang ke GBK dalam Dua Hari)
Tetapi bukan hasil akhir yang menjadi persoalan bagi tim pelatih timnas U-19, yang diwakili asisten pelatih Miftahudin Muhson.
Menurut Miftahudin, dua gol Semen Padang jadi persoalan mereka karena dicetak dari luar kotak penalti.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar