Jalan terjal bagi timnas U-16 Indonesia untuk menjuarai Piala Asia U-16 2018 semakin jelas. Pasalnya, jika berhasil mengalahkan timnas U-16 Australia di babak perempat final, skuat Garuda Asia sudah ditunggu oleh satu raksasa sepak bola Asia, Jepang.
Timnas U-16 Jepang telah memastikan diri berada di babak semifinal Piala Asia U-16 2018.
Kepastian tesebut didapatkannya usai mengalahkan timnas U-16 Oman di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia pada Minggu (30/9/2018) sore waktu setempat.
Laga perempat final pertama tersebut selesai dengan hasil akhir 2-1 untuk kemenangan Samurai Biru.
Selain memastikan satu tempat di semifinal, Jepang juga berhasil menggenggam satu tiket putaran Piala Dunia U-17 2019 yang akan dihelat di Peru.
(Baca juga: Piala Asia U-16 2018 - Jepang Lolos ke Piala Dunia U-17 2019 dan Berpotensi Jumpa Indonesia di Semifinal)
Situasi setelah Jepang memenangkan laga menjadi kenyataan tersendiri bagi timnas U-16 Indonesia.
Pasalnya, setelah bersua lawan kuat di perempat final ajang kelompok umur se-regional Asia itu, Indonesia akan kembali dihadapkan oleh satu lagi raksasa sepak bola yang terdapat di Benua Kuning tersebut.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar