Indra Sjafri memanggil 38 pemain untuk masuk skuat timnas U-22 Indonesia menjelang Piala AFF U-22 2019.
Dalam pemanggilan itu, terdapat lima nama kejutan yang dibuat Indra Sjafri.
Timnas U-22 Indonesia di bawah komando Indra Sjafri akan terjun di Piala AFF U-22 2019.
Turnamen dilangsungkan 17 Februari sampai 2 Maret 2019 di Kamboja.
Rencana, pelatih asal Sumatra Barat itu akan memulai TC perdana pada 7 Januari.
Keputusan pemanggilan 38 nama pilihan dibuat atas pengamatan tim pelatih.
Baca Juga:
- Zulfiandi, Gelandang Kualitas Eropa yang Memilih Berkiprah di Indonesia
- 4 Mantan Persib Bandung yang Layak Dipulangkan ke Kota Kembang
- Bola Panas Bursa Transfer Liga 1, Destinasi Lima Bintang Masih Abu-abu
Landasannya, Indra Sjafri memilih pemain yang berkompetisi dan memiliki jam terbang.
"Kami memilih pemain yang bermain di kompetisi, jadi jam terbang menjadi landasan utama kami," kata Indra.
Dalam pemanggilan pemain untuk TC tahap pertama, keputusan Indra Sjafri memunculkan kejutan.
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar