“Kami mencoba memanfaatkan seperti yang kami inginkan dari saya, kami mencoba dari sayap hingga dari lini tengah, tetapi gagal.”
“Babak kedua kami lebih baik, tetapi seperti yang saya katakan, dalam sepak bola, gol-gol yang tercipta di dalam skuad merupakan hal yang paling penting.”
Lebih lanjut, Bojan Hodak mengatakan bahwa dalam laga melawan Dewa United ini ia memuji Kevin Mendoza.
Pasalnya, Kevin melakukan beberapa kali penyelamatan gemilang, sehingga ia menyebut penjaga gawang adalah pemain terbaik.
Namun, menurutnya itu tak ada artinya karena hasil akhir Persib tetap menelan kekalahan.
“Pemain terbaik dalam pertandingan ini adalah penjaga gawang kami. Anda tahu bahwa orang-orang tidak terlalu buruk, tetapi hasilnya adalah ide yang buruk,” jelas Hodak.
Sementara itu, Hodak juga mengungkapkan bahwa perbedaan dari hasil pertemuan pertama dan kedua dengan Dewa United itu karena banyak peluang yang terbuang sia-sia.
Menurutnya, pada pertemuan pertama saat ada peluang sukses menjadi gol, sedangkan saat ini tak ada yang mampu bersarang ke gawang.
Ia pun tetap mengapresiasi para pemain bertahan yang telah tampil maksimal, meski Persib harus mengakui kekalahan dalam laga ini.
“Sisi bertahan, saya pikir tidak terlalu jelek, bagus juga tidak. Tapi mereka sudah bekerja dengan maksimal,” tutur Hodak.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |