Carlo Ancelotti tidak bisa membiarkan timnya kembali terpeleset dalam dua laga sisa ini.
Real Madrid memiliki permulaan yang cukup manis kala menghadapi RB Salzburg.
Berawal dari umpan lambung VInicius Junior di sisi kiri lapangan, Jude Bellingham menerimanya di sisi sebaliknya.
Bellingham hanya meneruskan bola dengan pelan, tetapi usahanya tidak sia-sia.
Rodrygo bergerak cepat dengan meneruskan bola ke gawang setelah bola lewat di hadapannya pada menit ke-23.
Stadion Santiago Bernabeu bergemuruh berkat torehan winger asal Brasil tersebut.
Belum puas dengan satu gol, aksi Jude Bellingham dan Rodrygo kembali mengundang decak kagum pada menit ke-34.
Berawal dari pergerakan Rodrygo di sisi kanan lapangan, ia melepaskan umpan ke Bellingham yang berdiri di depan kotak penalti RB Salzburg.
Bellingham mengontrol bola sejenak sembari menunggu rekan setimnya merangsek ke dalam kotak penalti.
Baca Juga: Punya Fisik Monster dan Jiwa Pemimpin, Kyle Walker bakal Jadi Senjata Baru AC Milan
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | UEFA.com |