Franck Kessie, Sandro Tonali, Brahim Diaz, Alexis Saelemaekers, Olivier Giroud, Pierre Kalulu sudah mendahului Bennacer pindah ke klub lain.
Para pemain ini direkrut semasa Maldini menjabat sebagai direktur olahraga kemudian direktur teknik klub pada selang 2018-2019.
Maldini kemudian dipecat Milan pada musim panas 2023.
Dia berselisih dengan manajemen klub yang menolak keinginannya untuk merekrut lebih banyak lagi pemain top yang berharga mahal.
Mantan bek Milan itu berharap klubnya bisa bersaing secara lebih kuat bukan cuma di Liga Italia tetapi juga di kompetisi antarklub Eropa.
Namun, prinsip Maldini ternyata berseberangan dengan pemilik AC Milan.
Manajemen ingin Tim Merah Hitam lebih berhemat dalam perekrutan pemain.
Di antara para pemain utama tim scudetto 2021-2022 bentukan Maldini, kini tinggal tersisa Mike Maignan, Fikayo Tomori, Theo Hernandez, dan Rafael Leao yang masih bertahan di AC Milan.
Pada bursa transfer Januari 2025, Milan mendatangkan banyak pemain baru.
Selain Warren Bondo, ada Kyle Walker, Santiago Gimenez, dan Joao Felix.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Calciomercato.com |