Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih asal Prancis itu mengatakan kalau Piala Liga adalah ajang untuk pemain muda mendulang pengalaman alih-alih memenangkan trofi.
"Saya selalu fokus untuk memenangkan trofi pada Liga Inggris dan Piala FA. Piala Liga adalah tempat para pemain saya belajar," ucap Wenger.
Sosok berjulukan The Professor tersebut pun optimistis Rob Holding dkk tetap punya kesempatan untuk melangkah jauh di Piala Liga.
"Saya punya skuat untuk menjadi penantang juara musim ini. Untuk saat ini mari fokus ke laga versus Norwich dan lihat arahnya ke mana," lanjut Wenger.