Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

2 Pemain Terbaik Dunia Jadi Incaran Manchester City

By Kautsar Restu Yuda - Jumat, 17 November 2017 | 01:07 WIB
Pemain Barcelona, Lionel Messi, meraih penghargaan FIFA Ballon d'Or 2015 di Zurich, Swiss, Senin (1/1/2016) atau Selasa dini hari WIB. (FABRICE COFFRINI/AFP)

Meski belum juga mendapatkan kedua pemain, khususnya Messi, pemain berusia 33 tahun yakin denga proyek yang dibangun Man City.

"Tapi saya percaya pada proyek ini, Sheikh memiliki ambisi untuk menciptakan tim terbaik di dunia dan sekarang (dunia) melihat mereka. Mereka memiliki manajer terbaik di dunia, Pep Guardiola," ucap Robinho.

Sejatinya, Messi hampir hijrah ke klub berjuluk The Citizens itu pada bursa transfer musim panas 2016.

(Baca Juga: Daniele De Rossi Disebut sebagai Pria Sejati Usai Sambangi Bus Timnas Swedia)

Dari film dokumenter Jocs Fiscal yang tayang di saluran TV3 Spanyol, sehari setelah Pep Guardiola menjadi pelatih Manchester City, Messi menelepon Pep untuk membicarakan tentang kemungkinan transfer.

Namun, Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu tak mengijinkan Messi untuk pergi dan transfer tersebut urung terealisasi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P