Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekam Jejak 5 Pelatih yang Menjadi Anak Didik Sir Alex Ferguson di Manchester United, Ternyata Hanya Segelintir yang Berhasil

By Taufan Bara Mukti - Sabtu, 25 November 2017 | 15:58 WIB
Striker Manchester United, Javier Hernandez (kanan), menatap ke arah Manajer Sir Alex Ferguson, yang mengangkat trofi Liga Inggris seusai laga kontra Swansea City di Stadion Old Trafford, Manchester, pada 12 Mei 2013. (ANDREW YATES/AFP)

Pemain Manchester United era 1980-1986 ini menjadi pelatih timnas Wales pada 1999.

Namun Mark Hughes gagal membawa Wales lolos ke Piala Eropa 2004 karena kalah di babak play-off dari Rusia.

Selanjutnya karier Hughes berlanjut ke Blackburn Rovers pada September 2004.

Selama dilatih Hughes, pemain-pemain Blackburn disebut terlalu keras dalam latihan fisik dan kerap bermain kotor.

(Baca Juga: Cerita Mauro Icardi, Perebut Istri Orang yang Kini Jadi Andalan Inter Milan)

Hughes pun pindah ke Manchester City pada 2008 menggantikan Sven-Goran Eriksson.

Hughes berperan dalam pembelian pemain-pemain besar seperti Gareth Barry, Emmanuel Adebayor, Kolo Toure, dan Carlos Tevez ke Manchester City.

Pada Desember 2009 Hughes pun dipecat dan digantikan oleh Roberto Mancini.


Manajer Stoke City, Mark Hughes (kanan), mengamati jalannya laga Premier League di kandang Liverpool FC, Stadion Anfield, 27 Desember 2016.(PAUL ELLIS / AFP)

5. Laurent Blanc