Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
(Baca juga: Tak Berhenti Belanja, Everton Kini Siapkan Rp 900 Miliar untuk Bintang Borussia Dortmund)
Meski catatan Allardyce di Anfield buruk, Liverpool tidak bisa meremehkannya begitu saja.
Sebabnya, Allardyce adalah pelatih terakhir yang mampu meraih kemenangan di Anfield dalam laga kompetitif di segala ajang.
Ya, sejak kekalahan atas Palace itu Liverpool belum pernah tumbang lagi di kandang sendiri hingga saat ini setiap melakoni laga kompetitif.
Selain itu, Allardyce juga ternyata memiliki rekor cukup apik dalam laga derbi.
Pada musim 2015-2016, Allardyce bersama Sunderland berhasil meraih kemenangan dan hasil seri dalam laga Derbi Tyne-Wear kontra Newcastle United.
Kemudian bersama Crystal Palace musim berikutnya, ia mampu memetik kemenangan atas dua raksasa London, Arsenal dan Chelsea.