Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pihak FA Pastikan Tak Akan Beri Hukuman Terkait Keributan di Derbi Manchester

By Putra Rusdi Kurniawan - Jumat, 22 Desember 2017 | 01:17 WIB
Bek Manchester City, Kyle Walker (kanan), berebut bola dengan gelandang Manchester United, Jesse Lingard, dalam laga lanjutan Liga Inggris 2017-2018 di Stadion Old Trafford, Manchester, pada 10 Desember 2017. (OLI SCARFF/AFP)

Dengan keputusan FA ini, Jose Mourinho mungkin menjadi orang paling beruntung.

Hal ini disebabkan karena pria Portugal tersebut dikabarkan menyiramkan susu ke arah para pemain Manchester City saat keributan terjadi terjadi.

Sementara Mourinho ikut dalam keributan, pelatih Manchester City, Pep Guardiola justru bertindak cukup bijak.

Pelatih asal Spanyol meminta maaf atas tindakan perayaam para pemainya dianggap sudah sudah menyinggung para pemain Manchester United.

"Tujuan kami bukanlah untuk membuat marah United. Tujuan kami adalah merayakan di dalam ruang ganti kebahagiaan kami, karena kami bahagia," ujar Guardiola dilansir BolaSport.com dari Fourfourtwo.

"Jika orang tidak bisa mengerti itu maka saya minta maaf. Kami sangat bahagia, kami memenangkan derby dan ingin merayakannya di ruang ganti," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P